Sunday, March 15, 2009

Serial Pendekar Sakti Bu Pun Su


Asmaraman Sukowati Kho Ping Hoo
(Kho Ping Ho) adalah penulis cersil (cerita silat) yang sangat populer di Indonesia. Peranakan Cina ini lahir di Sragen, tanggal 17 Agustus 1926. Beliau meninggal pada tanggal 22 Juli 1994 karena serangan jantung.

Selama 30 tahun, ia telah menulis sedikitnya 120 karya. Bila tiap jilid dibaca 25 orang. Maka, tiap edisinya kira-kira dibaca oleh 1,6 juta orang. Meski menulis cerita-cerita silat Cina, penulis yang produktif ini tidak bisa membaca dan menulis dalam bahasa Mandarin. Ia banyak mendapat inspirasi dari film-film silat Hongkong dan Taiwan. Kontribusinya bagi sastra Indonesia, khususnya Cina Melayu, tidak dapat diabaikan.

Karya Kho Ping Hoo, terutama cersilnya, mempunyai arti penting di hati para pembaca di Indonesia, terutama keturunan Cina yang di besarkan di rezim Soeharto. Waktu itu pengajaran bahasa Cina, baik Mandarin atau dialek lain, dilarang oleh negara. Dalam suasana itu, karya Kho Ping Hoo menjadi sumber yang langka dalam "pendidikan" kebudayaan, sejarah, agama bahkan moral bangsa Cina. (Sumber Wikipedia)

Salah satu serialnya, yaitu Pendekar Sakti Bu Pun Su, bisa diunduh di boks samping.

1 comment:

Anonymous said...

Thanks buat bacaannya...pengobat kangen pada Pak Dhe Kho ping Ho.